banner-detik

beauty school

Editor's Picks: 5 Foundation Favorit untuk Kulit Normal dan Kering

seo-img-article

4. Giorgio Armani Face Fabric Foundation

Sebelumnya saya sudah pernah menaruh foundation ini sebagai ‘Best Beauty Find 2010‘. Walaupun sebelumnya saya menyebutkan saya kurang suka foundation dengan bahan dasar silikon, tapi yang satu ini adalah pengecualian. Hasil akhirnya surprisingly adalah sheer-medium, ketimbang full seperti kebanyakan foundation sejenis. Teksturnya terasa seperti beludru dan memberikan hasil akhir semi-matte. Yang membuat saya suka dengan foundation ini adalah partikel shimmer yang dimiliki olehnya membuat wajah saya bersinar. Selain itu, tekturnya yang seperti mousse sangat mudah dibaurkan dengan tangan sekalipun. Cocok untuk pemakaian makeup yang terburu-buru.

5. Giorgio Armani Luminous Silk Foundation

Sudah lama produk ini ada di daftar foundation yang ingin saya coba. Sayangnya, karena saya punya banyak foundation jadi cukup lama sebelum akhirnya saya benar-benar mencobanya. Saya bisa bilang saya sama sekali tidak menyesal membeli foundation Giorgio Armani lagi. Kenapa? Karena hasilnya di tengah-tengah antara matte dan dewy. Jadi memberikan kesan kulit yang normal dan tidak terlalu berlebihan. It’s your skin, but better! Ini berkat pengaplikasian teknologi mico-fil yang memberikan tekstur ringan dan lembut seperti sutra. Selain itu, walaupun tidak cair (meski juga tidak kental), foundation ini benar-benar mudah dibaurkan – baik dengan menggunakan kuas (jenis apapun) dan juga beauty blender. Hasil akhirnya pun dapat dengan mudah dimanipulasi, tergantung dengan alat apa kita memulaskannya dan berapa layer yang kita pulas.

Hal yang paling saya sukai dari foundation ini adalah tidak adanya kandungan SPF, jadi kalau lagi ada acara yang banyak foto-fotonya, saya tidak harus takut dengan white cast pada foto saya 🙂

Sayangnya, kedua foundation Giorgio Armani ini lagi-lagi tidak ada di Indonesia. Tapi Giorgio Armani bisa dibeli di DFS Galleria Scotts Road kalau sedang mampir ke Singapura atau ada teman yang bisa dititipi.

Wah, banyak juga, yah, ternyata foundation yang saya suka. Ini baru yang saya benar-benar suka saja, loh. Setelah ini, ada beberapa foundation lain yang ingin saya coba. Dalam wishlist saya, sih, sudah ada Shu Uemura Light Bulb Foundation , YSL Youth Liberator  Serum Foundation dan Touche Eclat Foundation, Urban Decay Naked Skin Foundation dan Benefit Oxygen Wow Foundation. Adalagi yang harus saya masukan ke wishlist? Tidak apa, saya tidak akan marah, kok, kalau diracuni.

 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment