banner-detik

beauty school

4 Trik Makeup Mata Siang Hari Agar Tidak Menor

seo-img-article

Walau cuma ke kampus atau ke kantor, pasti ingin dong memakai eye makeup agar mata terlihat lebih ekspresif. Namun, hati-hati. Jangan sampai eye makeup kamu terlalu medok untuk tampilan siang hari!

Kalau boleh “mengaku dosa”, zaman ngampus dulu saya hobi bermain-main dengan eyeshadow warna-warni. Yup, peacock eye makeup di siang bolong! Namun seiring bertambahnya umur (ehem!) dan bertambahnya ilmu ber-makeup, makeup mata andalan saya untuk siang hari kini jauh lebih simpel dan natural looking.

Tapi, simpel dan natural bukan berarti cuma boleh memakai satu atau dua produk eye makeup. Berikut trik makeup mata untuk siang hari agar tidak menor namun tetap berefek maksimal.

tips-eye-makeup-siang-hari-jept-bulu-mata-lentikImage Source

Jepit Bulu Mata

Jangan pernah mencoba mendapatkan efek bulu mata lentik dengan maskara. Melentikkan bulu mata adalah tugas penjepit bulu mata. Jadi, jangan pelit untuk berinvestasi dengan membeli eyelash curler berkualitas tinggi, seperti  Shu Uemura Eyelash Curler yang menjadi andalan banyak makeup artist  (dan cukup populer di FD Beauty Review). Jika bulu mata sudah lentik, hanya butuh sedikit maskara untuk menambah volume dan memberi definisi pada bulu mata di siang hari.

No Instagram Eyebrow!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment