banner-detik

beauty school

2 Produk Makeup Favorit dari MENARD

seo-img-article

JUPIER One Touch Lip Stick

Lipstick ini menurut saya, salah satu produk yang unik dan terlihat elegan dari kemasannya. Mengapa? Karena jika lipstick biasa dikemas dalam packaging yang terdiri atas “tubuh” tempat lipstick berada serta bagian tutup, maka berbeda dengan JUPIER One Touch Lip Stick. Dari namanya saja produk lipstick ini ingin menunjukkan bentuknya memang berupa stick atau tongkat berwarna emas. Keseluruhan, dari kemasannya saja sudah terlihat JUPIER One Touch Lip Stick tampak mewah dan elegan. This lipstick is perfect to accompany you for a stylish dinner!

IMG_6387

Maka, jika ingin memakai lipstick ini, buka bagian tutup yang menyatu dengan stick. Saat tutup dibuka akan terdengar bunyi ‘klik’.  Lalu geser ke bawah tombol plastik putih pada stick, hingga akhirnya lipstick JUPIER yang hadir dengan warna-warna cantik akan muncul. Ada 10 shades yang ditawarkan JUPIER. Dan saya mencoba shades Vivid Red no 35.

Lipstick ini sangat highly pigmented dalam sekali pulasan saja, warnanya langsung “keluar”. It glides smoothly and fits comfortably on the lips. Hasil akhirnya di bibir sangat cantik, sekaligus juga terasa moist di bibir. Lipstick ini tidak membuat bibir jadi kering.

4

Untuk shades Vivid Red ini saat dipakai di bibir saya warnanya pun tampak merah menyala, bright red, sama seperti ketika di-swatch. Saya merasa lipstick ini cocok dipakai jika ingin menonjolkan bibir sebagai makeup statement.

Saat dipakai minum, tentu saja ada sebagian produk yang menempel di gelas. Dan saat dipakai menemani makan makanan berkuah dan juga gorengan, ternyata stain Vivid Red ini tetap terlihat dan bertahan hingga 5-6 jam ke depan lho! Jadi menurut saya memiliki lipstik ini cukup hemat, karena sekali pulas warnanya sudah “keluar”, selain itu juga tahan lama. Maka, nggak heran di Sociolla, produk ini juga termasuk yang paling banyak diorder. Kalau kamu ingin melihat shades lain dari JUPIER One Touch Lip Stick yang tersedia dan juga harganya, segera klik Sociolla.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment