banner-detik

bath n body

4 Produk Wajib Coba dari Sephora Indonesia

seo-img-article

Soap & Glory Scrub

Soap & Glory Smoothie Star Breakfast Scrub (Rp232.000)

Sudah tak terhitung banyaknya blog post, majalah, dan juga video di YouTube yang menyanjung body scrub ini! Akhirnya, saat Soap & Glory dibawa Sephora Indonesia, tanpa pikir panjang saya langsung pilih Smoothie Star Breakfast Scrub. Hal pertama yang sangat terasa adalah wanginya. It has a very noticeable sweet scent that will remind you of breakfast. Langsung terbayang menyantap pancake dituangi maple syrup. 

Scrub ini terbuat dari cupuacu bio scrub yang terbuat dari pohon cupuacu, dan memiliki tekstur yang pas, tidak terlalu halus dan tidak terlalu kasar. Pemakaiannya pun mudah, tinggal ambil secukupnya dan ratakan di seluruh telapak tangan, lalu setelahnya, usapkan di bagian tubuh yang diinginkan. Setelah dibilas sampai bersih, kulit saya langsung terasa jauh lebih halus! Proses eksfoliasi ini biasanya saya lakukan setiap satu atau dua minggu sekali, tergantung dengan kondisi kulit saat itu.

Bagi yang sensitif dengan wangi yang manis mungkin bisa agak kaget, ya. Tapi wanginya hanya sangat tercium saat membuka kemasannya saja, kok. Begitu mulai diusapkan ke kulit, wanginya makin lembut dan justru memanjakan indra penciuman. I highly recommend this body scrub. Give it a try, Ladies.

Di halaman selanjutnya, ada masker yang jadi kesukaan saya saat ini >>

Slow Down

Please wait a moment to post another comment