banner-detik

travel

A Week in Style; Si Turiskece Dhita

seo-img-article

Seneng banget edisi A Week In Style kali ini adalah oleh-oleh perjalanan member Female Daily, Anindhita Primastari atau yang dikenal dengan nick name ini_dhita. Dhita adalah fashion and travelling enthusiast, a passionate stay at home mom dan mengelola blog travelling miliknya bersama dengan partner in crimDarina (yang pernah kami feature di sini juga) –  turiskece.com.

Ini adalah liburannya ke negeri sakura bulan lalu, yang sangat istimewa karena bertepatan dengan sakura full bloom, so bisa puas foto-foto di tengah-tengah hamparan pohon sakura yang sedang bersemi. First look at her photos, I was so excited and love them all. Merasakan keceriaan dalam foto-foto ini, sekaligus mengagumi keluwesan Dhita dalam memadupadankan outfit setiap hari. Dhita really knows how to mix and match every fashion item she brought, and definitely not just some practical combo for traveler.

Mau tahu lebih banyak tentang Dhita dan turiskecenya? Yuk, ngobrol-ngobrol dulu sebelum melihat foto-fotonya lebih jauh lagi.

Hai Dhit, sekarang kegiatannya apa aja?

Karena saya adalah stay at home mom, tentunya kegiatan saya sehari-hari mengurus rumah dan keluarga, termasuk menjadi “sopir” nya Azka setiap hari. Biasanya kalo ada waktu senggang saya suka menulis blog di inidhita.com. Tapi makin jarang, nih, akhir-akhir ini karena kegiatan Azka sudah mulai banyak.

We adore how cute and flawless you look in these pictures. How do you describe your fashion style?

Apa, ya, agak bingung karena biasanya suka berubah-ubah tergantung mood saat itu. Ada kalanya sisi feminin saya muncul, that’s when I would wear draperies and flowy chiffon outfit with heels. But I wear jeans+simple top+flats most of the time. Usually I just add some accessories like bangles or statement necklace to complete the look. Also, I like to play with colors. Especially bright colors. Menurut saya, walaupun outfit-nya simple tapi kalau warnanya bright tetap bisa terlihat menarik.

Dhita and traveling, 2 hal yang gak bisa dipisahkan. Boleh di-share nggak, ‘kebijakan’ traveling atau liburan keluarga seperti apa? Biasanya lebih suka traveling dengan menyiapkan dan merencanakan semuanya sendiri, atau ikut ke travel agent?

Untuk liburan keluarga, yang paling penting buat kita adalah waktu penerbangan. Karena saya sudah bawa anak, kita biasanya cari flight tengah malam dan memprioritaskan yang tanpa transit atau kalaupun harus transit, jeda waktunya tidak terlalu lama. Supaya tidak terlalu capek di perjalanan. Selain itu, ketika memilih tujuan liburan, saya dan suami biasanya memilih kota/negara yang ada tempat wisata untuk anak-anaknya. Cause for us, it is important to see him happy and enjoying the holiday.

Kalau keluarga saya, sih, lebih memilih traveling yang kita siapin dan rencanakan sendiri. Walaupun mata ini jereng tiap hari mantengin thread di FD dan browsing sana sini. Rasa excited menunggu hari-H yang sudah kita rencanakan berbulan-bulan sebelumnya itu beda lho. Kepuasannya pun beda, apalagi kalau ternyata hotel dan semua tempat wisata pilihan kita sesuai ekspektasi.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment