banner-detik

makeup

3 Brand Lokal Baru yang Bakal Makin Hits

seo-img-article

Sukses dengan produk-produknya di tahun 2017, tiga brand lokal baru ini diperkirakan akan semakin populer tahun depan.

Ada yang langganan nonton segmen terbaru di Youtube FD, New Kit On The Block?Ā Di segmen ini tim FD banyak memberikan update tentang brand-brand yangĀ merilis produk, terutama brand lokal baru. Kalau tahun 2016 kemarin liquid lipstick lokal masih mendominasi, tiga brand lokal baru ini cukup membawa warna baru yang bisa menginspirasi beauty trend lokal ke depannya.

1. Goban Cosmetics

Screen Shot 2017-10-26 at 4.51.15 PMSemenjak debutnya di FD Swatch Sister delapan bulan lalu, antusiasme FD members terhadap Goban Cosmetics cukup tinggi dan juga positif.Ā Selain pilihan warnanya yang universal, tekstur liquid lipstick-nya memang nyaman banget dipakai. Apalagi setelah launching lipstik, range produknya meluas ke powder highlighter, yang memang semakin naik trennya di tahun 2017 ini. Highlighter-nya pun memiliki tiga warna yang pas banget dipakai di kulit Indonesia. Bahkan ada beberapa orang yang bilang kalau salah satuĀ highlighter Goban adalah dupe dari highlighter Trophy Wife dari Fenty Beauty, lho.

2. Lola Beau

Screen Shot 2017-10-26 at 4.41.02 PMThe brand who launched the most famous local beauty sponge in town! Dengan harga delapan puluh ribuan aja, performa spons dari Lolabeau ini bisa disandingkan dengan Beautyblender. Nggak hanya spons, Lolabeau juga punya beberapa tools lainnya seperti Color Cleaner (pembersih brush), Brush Glove (sarung tangan pembersih brush), Makeup Brush Drying Rack, dan makeup brush itu sendiri. Dengan harga tools yang cenderung affordable namun fungsi yang maksimal, kalau Lolabeau bisa mengeluarkan tools yang lebih bervariasi, saya yakin brand ini bisa go-to-local-brands untuk tools.

3. Studio Tropik

Studio-Tropik-2Dengan packaging minimalis yang Instagrammable, Studio Tropik jadi pendatang baru yang fresh sebagai pelengkap makeup. Kalau biasanya kita mengenal setting spray, Studio Tropik menawarkan makeup base spray yang fokusnya multifungsi dan bisa dipakai sebelum, sesudah, atau di tengah-tengah makeup. Untuk ukurannya yang cukup besar, 150ml, harga Rp 99.000 bisa dibilang sangat terjangkau. Apalagi setelah disemprotkan ke kulit, efek moisturizing-nya terasa dan beneran bikin makeup lebih smooth. Wanginya juga enak banget, jadi kamu dijamin betah semprot-semprot setiap saat šŸ˜€

Slow Down

Please wait a moment to post another comment