banner-detik

made in indonesia

Review Luxcrime Eyeshadow Palette dan Brush Set

seo-img-article

Brand lokal Luxcrime merilis eyeshadow palette dan eyebrush set yang millennial banget. Simak review-nya sebelum kamu beli!

Eyeshadow palette Luxcrime Golden Eyes Ultra Palette dan Essential Eyebrush Set jadi dua produk terbaru dan brand indie lokal, Luxcrime. Kudos for Luxcrime, yang nggak pakai lama untuk merilis produk baru setelah liquid lipstick-nya. Kalau kamu nonton video new releases di YouTube Channel FD minggu lalu, pasti juga menyadari bahwa brand-brand lokal mulai bergerak dari liquid lipstick dan mengeluarkan jenis makeup lain yang menurut saya, kualitasnya bagus-bagus banget!

Nah, gimana dengan Luxcrime Golden Eyes Ultra Palette dan Essential Eyebrush Set ini? Setelah sempat dijual eksklusif di Bobobobo, dua produk ini mulai dijual di web, Shopee dan Tokopedia Luxcrime mulai hari ini. Should you get em?

luxcrime-eyeshadow-brush-review-harga-0

luxcrime-eyeshadow-brush-review-harga-3

Kiri-Kanan: Drupadi, Srikandi, Sinta, Anjani, Agni, Umma, Prita, Rumbini, Arimbi, Gendari.

Menurut saya, Luxcrime Golden Eyes Ultra Palette (Rp239.000,-) adalah real eyeshadow palette dengan konsep modern pertama dari brand lokal. Konsep eyeshadow palette lokal mungkin udah lama ada, tapi lebih dari pro brand macam PAC untuk professional use. Memang ada eye palette Make Over dan Sariayu beberapa waktu lalu, tapi desain dan feel-nya masih terlalu mass menurut saya, sedangkan eye palette Luxcrime ini bener-bener kekinian approach-nya.

Eye palette ini mengambil inspirasi dari putri-putri Jawa, yang terlihat dari penamaan kesepuluh shade-nya mulai dari Drupadi, Srikandi sampai Sinta. Agak aneh, karena desain grafis kemasannya, dan nama paletnya sendiri, lebih berkesan glam-minimalis. Packaging-wise, I love it! Walau tentu bakal lebih suka kalau bahannya plastik ketimbang cardboard ya.

Tema warnanya sendiri nude dan gold, dengan beberapa warna cerah dan gelap yang saya suka banget. Nggak ada warna yang berkesan redundant, which is sering kejadian dengan eye palette bertema natural. Saat pakai eye palette ini, saya nggak butuh ngambil warna crease atau definer dari palet lain. Secara keseluruhan pigmentasinya bagus, blendable, dan enak di-layer satu sama lain.

luxcrime-eyeshadow-brush-review-harga-2

luxcrime-eyeshadow-brush-review-harga-1

Kekurangannya? Empat warna metalik yang ada di palet ini teksturnya kering banget. Bahkan di pan-nya terlihat chunky dan kasar. Untungnya, saat di pakai di kelopak mata, warnanya tetap keluar dan nggak terlalu jadi masalah saat aplikasi. Dari sepuluh warna yang ada, Umma (cokelat gelap) dan Rumbini (powder pink) paling bagus kualitas dan pigmentasinya.

Menurut saya, palet ini malah bisa jadi dupe beberapa eyeshadow palette empat warna Colourpop!

Move on to the brushes, Luxcrime Essential Brush Set (12 pcs, Rp189.000,-). Suka banget dengan warna pink dari gagang dan barrel-nya. Bulu kuasnya ada yang putih dan ombre; entah kenapa dibikin nggak seragam. Di box kemasannya, tertulis nama setiap brush sesuai kegunaannya, tapi jadinya useless karena nama ini justru nggak di-emboss di masing-masing brush. So which brush is what, I have no idea.

Look di atas saya pakai dengan tiga brush dari set ini, dan hasilnya OK ya. Namun kuas-kuas yang bulunya putih terasa kurang mantap sensasinya saat dipakai. Dari kuas sebanyak ini, saya agak kecewa karena nggak ada satu pun kuas gendut dan fluffy untuk proper blending. Selain itu, ada tiga flat brush (lagi-lagi yang bulunya putih) yang bentuknya terlalu mirip. The set is good for the value, but not a must have.

So all in all, saya paling merekomendasikan Luxcrime Golden Eyes Ultra Palette, yang kebetulan udah banyak ditanyain sama FD-ers di Instagram maupun YouTube FD. Go go get it!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment