banner-detik

toners mists

Concealer dan Face Mist Baru dari NARS dan Pixi

seo-img-article

Terlalu lama browsing di Internet memang bisa bikin kita mupeng sama produk-produk yang baru di-launching. Kali ini, yang sukses bikin bikin saya kepingin beli adalah dua produk baru dari NARS dan Pixi.

s1900315-main-Lhero-side sqNARS Soft Matte Concealer ($30)

Kalau NARS Radiant Creamy Concealer teksturnya cenderung thick, Soft Matte Concealer ini memiliki tekstur yang lebih ringan dengan tingkat coverage yang sama. Seperti yang kita tahu, Radiant Creamy Concealer kadang terasa terlalu ‘berat untuk makeup sehari-hari, terutama untuk undereye, karena formulanya yang memang heavy-duty.

Seperti yang ditulis di situs resmi NARS, Soft Matte Concealer yang dikemas dalam pot ini bisa memberikan “soft-focus smoothing complex blurs, conceals, and smooths imperfections“. Nggak cuma bisa memberikan blurring effect, concealer ini juga mengandung peptide dan hyaluronic acid yang bisa membantu kulit di area mata terlihat lebih firm. Kalau menurut Tati, the goddess of product review, Soft Matte Concealer ini benar-benar concealer yang teksturnya pas untuk pemakaian sehari-hari. Jadi makin penasaran! 😀

Pixi Vitamin Wakeup Mist (£16.00)

Ternyata sudah dua kali produk Pixi masuk ke wishlist saya. Setelah mengeluarkan Glow Mist, Pixi mengeluarkan Vitamin Wakeup Mist yang nuansanya sangat fresh dan summery. Face mist ini ditulis sebagai “boosting treatment toner” untuk menyegarkan kulit dan bisa dipakai sebagai extra hydration sebelum pelembap. Kandungannya utamanya adalah orange blossom water (proses distilasi dari neroli essential oil) yang cocok untuk kulit berminyak, lalu dicampur dengan ekstrak citrus dan lavender. Vitamin Wakeup Mist ini juga bisa disemprot setelah makeup untuk memberikan efek dewy pada foundation.

Ada yang tertarik dengan dua produk di atas?

Slow Down

Please wait a moment to post another comment