banner-detik

sponsored post

Mewarnai Rambut di Rumah Lebih Gampang dan Nyaman

seo-img-article

Kata siapa mewarnai rambut di rumah itu sulit? Dengan persiapan yang tepat, mewarnai rambut di rumah akan terasa mudah.

Banyak banget yang menganggap kalau mewarnai rambut di rumah itu susah. Biasanya yang menjadi pertimbangan seseorang untuk mewarnai sendiri adalah warna yang nggak merata, sulit untuk mewarnai rambut bagian belakang, atau kadang takut cat rambut tercecer di lantai atau di meja.

Tapi, kalau kamu sudah mempersiapkan alat-alat dan memilih cat rambut dengan formula yang tepat, mewarnai rambut sendiri di rumah itu lebih nyaman. Karena dalam waktu 30 menit saja kita sudah bisa menikmati warna rambut baru. Selain itu, sembari menunggu proses reaksi warna dengan rambut, kita bisa sembari menonton atau mengerjakan pekerjaan di rumah.

Nah, supaya sukses mewarnai rambut sendiri di rumah siapkan dulu alat-alatnya :

Mudah-mewarnai-rambut-di-rumah

Tools

Siapkan dulu nih alat-alat yang akan digunakan. Biasanya kalau saya akan mempersiapkan, mangkuk yang terbuat dari keramik, sisir untuk mengaplikasikan  cat rambut, handuk atau baju yang sudah nggak terpakai, shower cap dan sarung tangan, dan dua buah kaca yang berukuran cukup besar.

Mudah-mewarnai-rambut-di-rumah-dengan-garnier

Pewarna Rambut

Untuk masalah warna, saya sarankan untuk yang baru pertama kali mewarnai rambut, pilih warna cat yang lebih terang satu sampai dua tingkat dibandingkan warna asli rambutmu.  Misalnya pilih warna merah burgundy, coklat atau coklat terang. Karena biasanya, rambut berwarna hitam/gelap lebih sulit untuk di-“lunturkan” untuk menjadi lebih terang. Sedangkan yang sudah pernah diwarnai dengan warna hitam /gelap, bisa memilih warna-warga gelap juga seperti hitam alami atau coklat gelap. Oh ya, dalam memilih pewarna rambut saya sarankan pilih yang memiliki kandungan bahan alaminya seperti oil, yang berfungsi untuk merawat rambut selama proses pewarnaan.

Salah satu perwarna rambut yang sering saya dan ibu saya pakai adalah Garnier Color Naturals. Kalau ibu saya, suka karena ada kemasan yang kecil sehingga takarannya pas untuk touchup uban pada rambutnya. Sedangkan saya, suka karena dalam Garnier Color Naturals memiliki tiga natural oils, yang menjaga kelembutan rambut saya yang lumayan kering karena sering terkena proses pewarnaan.

Tiga kandungan oil yang ada di Garnier Color Naturals adalah olive oil, almond oil dan coconut oil. Setiap oil yang terdapat dalam pewarna rambut ini memiliki fungsinya masing-masing. Olive oil akan membantu menjaga kelembapan rambut dan kilau alami rambut dengan kandungan vitamin  D, E, Niacin, dan Biotin.

Kemudian almond oil dengan kandungan vitamin D, E, B6 dan mineralnya akan menutrisi rambut dan kulit kepala serta membantu menyamankan kulit kepala yang rentan iritasi akibat tidak sengaja terkena produk pewarna rambut.

Kalau minyak kelapa, selain baik untuk melembapkan kulit, bisa juga untuk melembapkan rambut yang diwarnai. Karena pada minyak kelapa terdapat kandungan Asam Linoleat.

Lip Balm

Supaya area dahi, telinga dan leher bebas dari noda cat rambut, aplikasikan dulu lip balm pada area ini. Jadi kalau nantinya, nggak sengaja ada cat rambut terkena pada area tersebut, bisa dengan mudah dihapus.

Nah, kalau alat-alat tersebut sudah disiapkan, kamu bisa langsung masuk ke tahap selanjutnya, yaitu tes alergi. Kenapa penting? Supaya kamu bisa tahu apakah kamu alergi dengan bahan-bahan yang ada di dalam cat rambut. Sebaiknya kamu melakukan tes alergi selama 2×24 jam sebelum melakukan pewarnaan rambut.

Kalau hasil dari tes alergimu bagus, baru deh kamu mulai mengaplikasikan cat rambut. Pastikan rambut kamu bersih ya. Artinya, malam sebelumnya kamu nggak menggunakan conditioner, leave on conditioner atau hair serum supaya cat rambut dapat meresap dengan baik ke dalam kutikula rambut.

Nah, setelahnya kamu tinggal diamkan cat rambut selama 30 menit. Lalu bilas bersih dan nikmatin deh warna rambut baru kamu! So, nggak ragu lagi kan mewarnai rambut sendiri di rumah?

Slow Down

Please wait a moment to post another comment