banner-detik

face wash cleanser

Makeup Cleanser Untuk Kulit Berminyak: NIVEA Make Up Clear 2 in 1 Mud

seo-img-article

Bagi pemilik kulit berminyak, proses makeup cleansing merupakan salah satu tahap yang krusial dalam skincare routine. Alasannya tentu karena kulit berminyak rentan mengalami breakout dan pori-pori tersumbat.

Pertama kali masuk FD, ilmu pertama yang saya pelajari tentang skincare adalah membersihkan wajah dengan baik dan benar, terlebih setelah memakai makeup. Saat itu, saya diberi tahu kalau memakai serum atau moisturizer yang mahal sekalipun, kalau di kulit wajah masih banyak sisa makeup dan kotoran, produk tersebut nggak akan berfungsi secara maksimal. Jadi, sebelum menumpuk skincare dan makeup macam-macam pada kulit kita, pastikan dulu kalau wajah sudah benar-benar bebas dari sisa-sisa makeup dan kotoran.

Membersihkan makeup di wajah tentu harus menggunakan cleanser yang mampu mengangkat kotoran secara tuntas, tanpa membuat kulit terasa kering atau “keset”. Dari beberapa produk face wash untuk kulit berminyak yang pernah saya coba, ada beberapa yang membuat kulit jadi agak merah karena kering dan muncul dry patches setelahnya. Kalau sudah begitu, bukannya mengurangi masalah kulit, yang ada malah muncul masalah baru!

SAMSUNG CAMERA PICTURES

Baca juga: Atasi Bibir Kering Dengan NIVEA Lip Butter

Bicara soal cleanser untuk kulit berminyak, kemarin saya mencoba salah satu produk terbaru dari NIVEA yaitu NIVEA Make Up Clear White Oil Control 2 In 1. Rangkaian makeup cleanser NIVEA Make Up Clear ini terdiri dari dua jenis, yaitu foam dan mud. Nah, saya penasaran banget ingin coba yang versi mud karena memang belum pernah memakai face wash dengan tekstur mud sebelumnya. Kenapa diberi nama 2 in 1? Highlight dari produk ini memang dua fungsi utamanya yaitu makeup removing effect dan facial foam.

Saat pertama kali mencoba, kebetulan saya sedang memakai BB Cushion dan bedak tabur, jadi kulit muka lumayan terasa “tebal” begitu sampai rumah. Tekstur dari NIVEA Make Up Clear White Oil Control 2 In 1 Mud ini cukup padat dan berwarna silver metalik. Begitu dibasahkan dengan air, formulanya yang padat langsung melting menjadi busa yang silky dan terasa lembut di kulit. Ketika memakai, saya memfokuskan pada area T-Zone dan menghindari daerah mata.

SAMSUNG CAMERA PICTURESSelesai mencuci muka, saya cukup puas dengan makeup cleansing power NIVEA White Oil Control Mud. Makeup yang saya pakai hari itu hilang nggak bersisa, kulit nggak terasa ditarik, dan setelah saya memakai toner pun juga nggak ada residu yang ketinggalan. Mengingat produk ini harganya affordable banget, Rp28.000, dan bisa mengatasi masalah lain seperti mencegah komedo dan membuat kulit terlihat lebih cerah, I think this one is quite a steal.

Kalau kamu, sudah pernah mencoba NIVEA Make Up Clear belum? Jenis apa yang kamu coba? Share di bawah ini, ya!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment