banner-detik

beauty school

5 Hal Wajib Diperhatikan Sebelum Membeli Produk Perawatan Wajah

seo-img-article

Begitu banyak produk perawatan wajah yang bisa dipilih saat ini. Terlalu banyak pilihan kadang membuat kita jadi bingung. Inilah 5 hal yang wajib kamu perhatikan sebelum membeli produk perawatan wajah. 

Membeli produk perawatan wajah terkadang bisa sangat membuat kita keder karena pilihan diluaran sana banyak sekali. Belum lagi begitu banyak katanya … katanya teman saya merek A bagus … saya baca di blog B produk C bagus … dan masih banyak katanya yang lain. But at the end of the day it’s your own decision and not someone else’s. Jadi apa saja sih sebenarnya yang harus diperhatikan waktu ingin memutuskan produk apa yang harus dibeli?

1. Ketahui budget kalian

Jangan terlalu terpaku dengan satu produk yang katanya bagus padahal harganya tidak sesuai dengan budget kalian. Atau malah kalian ingin mencoba produk dengan budget tertentu tapi karena orang lain berpandangan harga yang kalian keluarkan tidak sesuai jadi membuat berpikir ulang. Budget adalah masalah personal, know your budget, stick with it! Baru setelah itu putuskan produk apa yang masuk dengan budget kalian. Tentu saja, dalam beberapa hal perlu saya tekankan ada harga ada rupa :p

2. Jangan terpaku pada ulasan satu orang

Salah satu yang sangat saya sarankan kepada mereka yang ingin membeli suatu produk adalah untuk mencari tahu ulasan orang-orang yang memiliki jenis kulit yang sama dengan kalian. Jangan hanya berpaku pada ulasan satu orang saja. Karena bisa saja ulasan orang tersebut anomali. Selain itu juga, ketahui jenis kulit orang yang mengulas produk tersebut. Bisa saja produk tersebut bagus di tipe kulit, misalnya, berminyak tapi tidak pada kulit kering.

 

beauty-products

3. Jangan terpaku pada satu produk

There’s no such thing as the be all and end all kind of product. Memang, sih, kita sering mendengar ada suatu produk yang ulasannya bagus sekali dan menjanjikan kulit yang sehat, cerah, dan lain lain. Tapi nyatanya, merawat wajah tidak hanya bergantung pada satu produk akan tetapi bergantung pada satu kesatuan rutinitas yang harus dijalani setiap hari, dua kali sehari.

4. Tidak hanya satu merek

Banyak yang bertanya pada saya juga, nih, boleh nggak sih kalau saya campur-campur produk dari berbagai merek? Boleh banget. Asal, kita tahu kegunaannya dan juga tidak tumpang tindih sembarangan. Malah terkadang saya lebih menyarankan kita mencari produk yang sesuai dengan jenis kulit kita dan apa yang kita butuhkan di berbagai macam merek pada saat bersamaan. Terkadang ada produk yang bagus di merek satu dan produk lainnya malah lebih bagus dari mereknya. By all means do what you think is comfortable for you. Jangan gampang termakan rayuan untuk membeli satu paket lengkap. Start with one product, which is safer, if you like the whole range, why not?

5. Kenali jenis kulit Anda

Nah, yang paling penting menurut saya adalah untuk mengenali jenis kulit dan permasalahan kulit. Bukan masalah di masa lampau, tapi justru masalah kulit saat kalian ingin membeli produk perawatan wajah. Luangkan waktu untuk berkonsultasi dengan Beauty Assistant, that’s what they’re there for, atau lebih bagus lagi kalau merek yang kalian datangi memiliki semacam tes untuk menentukan kondisi kulit kalian sehingga bisa tahu dengan pasti kondisi kulit.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment