banner-detik

technology

Mencoba Clarisonic Facial Cleansing Brush untuk Membersihkan Wajah

seo-img-article

Inovasi di dunia kecantikan terus berkembang. Salah satunya teknologi dalam skincare routine yang nge-hits dan hampir semua perempuan pasti ingin mencobanya. Atau, apakah kamu sudah mencoba Clarisonic Facial Cleansing Brush yang berasal dari USA ini?

Clarisonic-Mia-2-Fiji-Green-Set-150-222-Value

Yup, Clarisonic Facial Cleansing Brush. Salah satu terobosan baru dalam dunia skincare yang saya kira sudah banyak orang menggunakan skincare tools ini. Saat saya ke rumah teman dan “mengintip” meja rias maupun bathroom mereka, 7 dari 10 teman saya sudah menggunakan produk ini. Karena penasaran, saya pun mencoba untuk mengetahui bagaimana sih kalau cuci muka pakai brush seperti ini?

Karena belum terbiasa (Ya, saya biasa cuci muka dengan menggunakan tangan saja) saya sedikit “beradaptasi” saat cuci muka dengan Clarisonic ini. Produk yang saya coba adalah Clarisonic Mia dengan brush tipe Gentle. Satu hal yang saya suka dari alat ini adalah efek relaksasi yang tercipta dari getaran brush Clarisonic ini di wajah. Rasanya, wajah saya seperti dipijat lembut. Sangat menyenangkan!

Saya merasakan kulit wajah terasa amat bersih saat mencuci muka dengan Clarisonic ini. Walau saya tidak memiliki problem pada kulit wajah, tapi setelah memakai alat ini, kulit wajah jadi lebih halus dan segar. Karena memang, Clarisonic ini selain berfungsi sebagai alat pembersih wajah juga dapat mengeksfoliasi sel-sel kulit mati pada kulit wajahmu. Pertanyaannya, apakah Clarisonic ini aman digunakan untuk kulit sensitif dan berjerawat? Jawabannya adalah IYA! Justru jika pemakaian Clarisonic digunakan secara rutin, dapat membersihkan wajah secara optimal. Dan untuk kulit sensitif, brush dari Clarisonic ini juga tersedia untuk jenis kulit sensitif kok. So, kamu jangan khawatir ya.

Bersihkan Wajahmu Secara Optimal Dengan Facial Cleansing Tools

Slow Down

Please wait a moment to post another comment