banner-detik

beauty school

Budget Beauty : 5 Liquid Eyeliner dengan Harga Di Bawah 100 Ribu Rupiah

seo-img-article

Pilihan eyeliner ada berbagai macam, ada yang cair, gel, cream, pencil semua menghasilkan tampilan yang berbeda. Banyak juga tampilan yang bisa dicoba seperti; cat eyes, wing line, tight line setiap bentuk bisa mengubah tampilan wajah. Saya sendiri tidak pernah keluar rumah tanpa eyeliner, sudah menjadi makeup essential yang harus dipakai sebelum pergi.

Eyeliner favorit saya adalah yang bertekstur cair, karena lebih banyak bentuk-bentuk yang bisa dibuat mulai dari garis tipis sampai tebal. Walaupun pemakaiannya sedikit tricky dan perlu latihan, you can get a more precise line with liquid liner. Kalau ladies sedang mencari eyeliner baru, Beauty Review memiliki berbagai referensi untuk beauty products. Kalian bisa melihat ulasan produk dari para member, jadi nggak binggung lagi mau beli produk yang mana. Nah, untuk yang nggak mau menguras kantong untuk beli eyeliner, berikut  5 pilihan liquid eyeliner  di bawah 100 ribu rupiah!

  1. Maybelline Hypersharp Liner

product_1380622948_hypersharp330x330

This is my Holy Grail eyeliner! Harganya yang terjangkau dan kualitasnya yang bagus membuat eyeliner ini disukai banyak reviewers. Eyeliner cair dalam bentuk pen ini memiliki kuas yang tipis untuk detail. Tidak heran 70% lebih dari reviewers akan membeli produk ini lagi. Dengan rating 4.1 stars Maybelline Hypersharp Liner digemari reviewers karena mudah digunakan untuk pemula sekalipun. Sayangnya eyeliner ini kurang pigmented, jadi harus dipakai beberapa kali agar garisnya terlihat jelas.

Liquid eyeliner berikutnya, juga berharga terjangkau>>

Slow Down

Please wait a moment to post another comment