banner-detik

foundation

3 Favorite Drugstore Foundations

seo-img-article

Saat pertama kali mulai suka makeup, jujur saja saya agak terintimidasi dengan foundation.  Takut terlalu tebal, terlalu medok, dsb.  Alhasil beberapa bulan pertama saya hanya pakai BB Cream. Tapi seperti yang kita ketahui, cari shade BB Cream yang mendekati warna kulit Asia itu agak tricky, karena didominasi oleh tone warnanya condong ke abu-abu.  Tekstur BB Cream juga justru banyak juga yang lebih kental dari foundation.  Jadi kalau menengok ke beberapa tahun lalu dan alasan saya takut pakai foundation karena takut terlalu tebal di muka agak lucu juga sih.  It’s all about blending and layering.  Foundation full coverage pun nggak akan membuat muka seperti pakai topeng kalau mengaplikasikannya dengan benar.

Foundation adalah salah satu produk makeup yang harganya cukup menguras isi dompet.  Karena dipakai hampir setiap hari, lebih cepat habis pula. Cari foundation yang bagus nggak harus pergi ke department store untuk beli foundation high end.  Level drugstore juga ada yang layak diberi label favorit.  Without further ado, let me share my favorites

3. L’Oreal Paris Le Teint True Match

Kalau sedang ingin memakai foundation yang teksturnya ringan, L’Oreal Paris Le Teint True Match ini yang jadi pilihan saya.  Shade yang ada di foto ini memang lebih muda dari warna kulit saya, jadi biasanya saya campur dengan shade lain yang lebih gelap agar mendapatkan warna yang pas. L’Oreal Paris Le Teint True Match mengandung Hyaluronic Acid yang membantu untuk menjaga kelembapan kulit. Foundation ini merupakan salah satu foundation yang mudah dibaurkan dan bisa dipakai beberapa lapis untuk mendapatkan coverage yang diinginkan: kita bisa memilih coverage sheer atau medium. Untuk meng-cover jerawat memang tidak sebagus foundation lain yang menawarkan full coverage, tapi sebagai foundation yang dipakai sehari-hari untuk meratakan skintone sudah cukup bagi saya.

Favorite Drugstore Foundations 05

2. Revlon ColorStay Foundation (Combination/Oily Skin)

Thanks to YouTube, saya jadi menonton video dari beberapa beauty guru yang merekomendasikan foundation ini.  Sukses membuat saya penasaran ingin mencobanya juga.  Revlon ColorStay Foundation memiliki klaim tahan selama 24 jam. Jadi sudah otomatis saya langsung berharap foundation ini tahan lama dan nggak mudah luntur walau dipakai beraktivitas di luar ruangan yang bisa menimbulkan keringat.  Hasilnya? Coverage tahan lama dan memuaskan!  Walaupun memberi medium sampai full coverage, foundation ini nggak terasa berat di kulit sama sekali.  Saya memilih foundation untuk combination/oily skin dan di malam hari, dahi dan hidung hanya berminyak sedikit. I’m impressed!  Revlon ColorStay foundation juga menyediakan foundation untuk kulit kering dan normal.

Ada satu yang membuat saya gemas: nggak ada pump di botol foundation-nya! Saya harus menuangkan foundation di punggung tangan dengan hati-hati supaya tidak kebanyakan, dan kalau kurang, harus mengulangi hal yang sama.  Andai saja ada pump, pasti lebih praktis dan lebih cepat mengukur seberapa banyak produk yang diinginkan dan foundation ini bisa seri dengan foundation berikutnya yang duduk di peringkat pertama.

Favorite Drugstore Foundations 03 Favorite Drugstore Foundations 04

1. Bourjois 123 Perfect Foundation

Bourjois merupakan salah satu brand yang punya tempat spesial untuk saya karena  foundation pertama yang saya pakai adalah foundation dari Bourjois.  Pertimbangan pertama saya saat itu: harganya terjangkau, bisa dibeli di Guardian dan Watsons dengan mudah, dan shade-nya pun mendekati warna kulit saya.  Nggak perfect memang, tapi setidaknya saat dipakai nggak terlihat seperti pakai topeng. People won’t notice unless they have eagle eyes.

Terakhir kali mengunjungi drugstore, Bourjois 123 Perfect Foundation paling menarik perhatian saya karena foundation ini adalah satu-satunya foundation Bourjois yang belum saya coba.  Dari kemasannya, ada keterangan bahwa foundation ini memiliki 3 pigmen warna pengoreksi:

  • Pigmen kuning – untuk mengoreksi kantung mata yang gelap
  • Pigmen ungu – untuk mencerahkan kulit
  • Pigmen hijau – menyamarkan kemerahan pada kulit

Favorite Drugstore Foundations 02

Warna foundation-nya ya seperti foundation dengan neutral undertone pada umumnya. Tapi, tiga manfaat yang diklaim itu benar adanya! Coverage-nya buildable, bisa dipakai tipis-tipis dan bisa dipakai berlapis agar dapat full coverage.  Saya puas dengan kemampuan foundation ini untuk menyamarkan kemerahan kulit, jerawat, dan juga kantung mata.  Kalau pakai foundation ini, saya sudah merasa cukup dan tidak “nambah” concealer lagi.  Di wajah, Bourjois 123 Perfect Foundation memberikan hasil matte. Teksturnya sendiri mudah dibaurkan dan nggak terlihat cakey.  Tahan berapa lama? Seharian!  Saya pakai dari pagi sampai malam, foundation ini masih terlihat bagus.  Di botolnya sendiri ada klaim 16 jam, and I believe it’s true! 

Favorite Drugstore Foundations 01

Enough about me. What’s your HG drugstore foundation? 🙂

Slow Down

Please wait a moment to post another comment