banner-detik

beauty school

4 Pro Tips Dari Guerlain International Makeup Artist Jose Luis Yuve

seo-img-article

Masuk bulan Juni ini, saya jadi kangen dengan bulan Mei yang banyak long weekend-nya. Apalagi di minggu-minggu banyak libur seperti itu biasanya banyak kegiatan dan acara menarik di Jakarta. Seperti salah satunya beberapa minggu lalu saya sempat menghadiri beauty workshop di Galeries Lafayette dengan makeup artist kenamaan dari merek Guerlain yang sengaja datang dari Perancis untuk one on one consultation dengan para peserta beauty workshop pada siang hari itu. Yang saya suka dari beauty workshop Guerlain kali ini adalah ketimbang Jose Luis Yuve – sang makeup artist – mendandani model yang sudah sempurna wajahnya di depan seperti kebanyakan acara serupa, Jose memberikan 5 menit waktunya khusus untuk masing-masing peserta untuk memberikan beberapa kiat yang sesuai dengan wajah si peserta tersebut. Tentu saja ini lebih mengena bagi saya karena karakter wajah masing-masing orang berbeda-beda jadi dibutuhkan trik yang berbeda untuk mendadani wajah kita. Dan ia bilang, trik ini adalah rahasia masing-masing orang dan saya dilarang membaginya 😉 Tapi tenang saja, saya akan berbagi beberapa kiat yang menurut saya bisa digunakan setiap orang.

1. Eye makeup first!

Menurut Jose dalam menggunakan makeup sebaiknya kita memulai dengan merias mata kita baru kemudian dilanjutkan dengan pemakaian foundation dan concealer. Alasannya adalah karena pada saat kita membubuhkan makeup mata kemungkinan produk riasan mata untuk jatuh ke bawah mata sangat besar. Dan jika kita sudah menggunakan concealer maka makeup bawah mata kita akan berantakan lagi. Sebaliknya jika kita menggunakan concealer dan foundation setelah selesai dengan riasan mata maka apabila ada produk riasan mata yang jatuh ke area bawah lingkaran mata atau ada kesalahan yang harus diperbaiki maka kita bisa menggunakan kedua produk ini untuk mengkamuflase kesalahan tersebut.

eye makeup

 Next: Concealer makeup tips>>

Slow Down

Please wait a moment to post another comment